Berita

Miris, Suami di Sumenep Laporkan Istrinya ke Polisi atas Dugaan Perzinahan

58
×

Miris, Suami di Sumenep Laporkan Istrinya ke Polisi atas Dugaan Perzinahan

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi. LENSAMADURA/Istimewa

SUMENEP, lensamadura.com – Kasus dugaan perselingkuhan kembali terjadi di Sumenep. Kali ini, seorang pria bernama Achmad Zaini melaporkan istrinya, Makkiyah, ke Polres Sumenep, atas dugaan perzinahan.

Laporan tersebut terdaftar dengan nomor STTLP/B/76/II/2025/SPKT/POLRES SUMENEP/POLDA JAWA TIMUR, yang dibuat pada 12 Februari 2025.

DISPLAY ADVERTISING
Ucapan Ramadan KPU Sumenep

Berdasarkan laporan, setelah menikah pada 2019, Achmad Zaini dan Makkiyah tinggal bersama di rumah keluarga di Dusun Ares Tengah, Desa Rajun, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep.

Baca Juga :  Sambut HUT TNI ke 75 Kodim 1307/Poso Gelar Donor Darah, Terapkan Protokol Kesehatan

Kemudian pada tahun 2020, mereka pindah ke Kalimantan Utara karena pekerjaan Zaini. Satu tahun kemudian, Makkiyah hamil dan dikarunia seorang anak perempuan inisial YS.

Pada Januari 2024, mereka kembali ke Madura. Anak mereka tetap tinggal bersama keluarga di Kalimantan, sementara Makkiyah menetap di rumah orang tuanya di Dusun Rajun.

Persoalan muncul ketika pada November 2024, Zaini kembali ke Kalimantan untuk bekerja.

Pada 30 November 2024, ia menerima pesan WhatsApp dari iparnya, Sahna, yang mengirimkan foto istrinya bersama seorang laki-laki lain, yang kemudian diketahui bernama Hasan.

Baca Juga :  Mengapa DPRD Sumenep Tidak Pernah Meminta Maaf

Dalam percakapan telepon dengan orang tua Zaini, Sanaya, saksi membenarkan bahwa Makkiyah telah menikah lagi dengan Hasan.

“Dalam percakapan telepon, ibu saya bertanya kepada saksi, benarkah adik saya (Makkiyah, Red) menikah lagi?’. Saksi menjawab, iya benar, saudari Makkiyah telah menikah lagi dengan saudara Hasan’,” ujar Zaini dalam laporannya, Rabu, 12 Februari 2025.

Baca Juga :  Sambut HUT ke-76, Polwan Polres Sumenep Gelar 'Police Go To School'

Atas dasar ini, Achmad Zaini melaporkan istrinya ke Polres Sumenep dengan dugaan perzinahan.

“Saya kaget dan kecewa. Saya tidak menyangka istri saya tega melakukan hal ini saat saya bekerja keras di Kalimantan,” ujarnya.

Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait laporan. Hingga berita ini diterbitkan, belum ada tanggapan resmi dari aparat kepolisian terkait laporan tersebut. (mr)