PPK Arjasa Sumenep Sukses Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi DPSHP Akhir

Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Arjasa, Kabupaten Sumenep saat menggelar rapat DPSHP (lensamadura.com/istimewa)

SUMENEP, lensamadura.com
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Arjasa, Kabupaten Sumenep sukses menggelar rapat pleno rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) akhir di pendopo kecamatan setempat, Sabtu, 3 Juni 2023.

Ketua PPK Arjasa Amin Wazan mengatakan, saat ini sudah memasuki tahapan akhir sesuai dengan alur tahapan yang ada, mulai dari DP4 ke DPSHP, kemudian ke DPSHP Akhir.

Baca Juga :  Bamsoet Kembali Berikan Bantuan Kepada Guru Ngaji dan Majelis Ta'lim

“Ini yang penting untuk dipastikan bahwa semua masyarakat yang mempunyai hak pilih itu tercover. Tidak ada masyarakat yang kehilangan hak pilihnya,” kata Amin Wazan dalam keterangannya kepada lensamadura.com usai rapat pleno.

Selain itu, lanjutnya, terhadap semua jajaran yang sudah melakukan hal-hal yang dianggap sangat penting dalam semua tahapan, bagaimana membentuk sinergitas.

“Mulai pihak kecamatan, ada Polsek, Koramil dan stake holder terkait dalam rangka mewujudkan atau mencapai tujuan untuk kesuksesan Pemilu 2024,” terang dia.

Baca Juga :  Kapus Gayam Sumenep Gelar Tasyakuran dan Buka Puasa Bersama

Divisi data PPK Arjasa Daeng Fadali menambahkan, jumlah DPSHP sebanyak 65.994 orang. Itu pemilih aktif seperti tertuang di berita acara.

Sementara, Ketua Panwascam Arjasa Rahikim Makhtum mengimbau agar kerjasama antar anggota di setiap PPS makin ditingkatkan. Agar tahapan terlaksana baik dan sempurna.

Baca Juga :  Disdukcapil Sumenep Terapkan Program SP4N-LAPOR

Pada rapat pleno yang berlangsung terbuka itu, Camat Arjasa Husairi Husien menyampaikan arahan saat sambutan.

Camat menegaskan, Pulau Kangean adalah rumah bersama. Semua wajib menjaganya. Termasuk dalam menjaga rumah itu dengan mensukseskan pemilu.

“Pemilu harus berlangsung aman, jujur, dan adil. Rawat demokrasi Kangean dengan menurunkan egosentris. Semua harus memupuk semangat kemitraan,” pungkasnya. (yan/red)

Dapatkan Berita Terupdate dari Lensa Madura di: