Bupati Pamekasan Baddrut Tamam Terima Penghargaan Sebagai Tokoh Penggerak Literasi Nasional 2022

Rabu, 16 November 2022 - 16:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PAMEKASAN, lensamadura.com – Bupati Pamekasan Baddrut Tamam mendapatkan penghargaan dalam acara Indonesia Internasional Book Fair (IIBF) di Jakarta, Sabtu, 12 November 2022.

Bupati Baddrut Taman dinobatkan sebagai tokoh penggerak literasi Nasional 2022 oleh Ikatan Penerbit Nasional (IKAPI).

Event Indonesia Internasional Book Fair tersebut digelar mulai tanggal 9-13 November 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat penerimaan penghargaan, Bupati Baddrut Tamam didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Pamekasan, Akhmad Zaini.

Baca Juga :  Penyuluh Pertanian Batuputih Dampingi Petani Cara Basmi Ulat Grayak yang Serang Jagung

“Saya memilih hadir dalam acara IIBF ini sebagai bagian dari penghargaan saya kepada mediaguru.id dan kepada seluruh penerbit yang ikut dalam pameran book fair. Mudah-mudahan kita semua menjadi pembaca yang baik,” kata Bupati Baddrut Tamam usai menerima penghargaan.

Dia berharap, pihaknya senantiasa menjadi orang yang mencintai buku, mentransformasikan gagasan melalui karya buku demi generasi bangsa Indonesia di masa yang akan datang. Mengingat, generasi masa depan itu akan ditentukan oleh generasi masa kini.

Baca Juga :  Dibawah Kendali Rudy Susanto, Kantor KUPP Kelas III Sapudi Kampanyekan "Bangga Buatan Indonesia"

“Harapannya, semakin banyak orang yang membaca, semakin banyak orang yang mencintai buku, semakin banyak yang mengedukasi dan mentransformasi untuk generasi bangsa masa depan,” harapnya.

Mas Tamam, sapaan akrab Bupati Baddrut Tamam, juga menyampaikan terima kasih kepada dewan guru yang mau menulis, menuangkan ide dan gagasannya melalui buku. Sebab, mereka akan senantiasa mengedukasi dalam kehidupan sehari-hari, terutama kepada para peserta didiknya.

“Mereka (guru) akan mengedukasi anak-anaknya untuk menemukan masa depannya yang cemerlang dengan membaca dan menulis. Mudah-mudahan para guru di Pamekasan melalui gerakan guru menulis ini semakin banyak yang produktif,” tambahnya.

Baca Juga :  HCML Komitmen Jadi Pemasok Gas Terbesar di Jawa Timur

Ia berkomitmen untuk senantiasa mendorong gerakan literasi di daerahnya berjalan dengan baik, tentu melalui program yang menunjang untuk kegiatan tersebut.

“Semoga guru-guru semakin banyak yang menulis, semakin banyak mengantarkan generasi hebat masa depan. Terima kasih para guru, aku padamu. Semoga acara Indonesia Internasional Book Fair ini menginspirasi kita,” pungkasnya. (**)

Sumber: Memo Online

Berita Terkait

Tim Parikesit Universitas Annuqayah Sabet Juara II Civil Tender Competition 2024
DKPP Sumenep Optimalkan Program Pompanisasi untuk Tingkatkan Produktivitas Lahan Sawah Tadah Hujan
Ketua DPD PAN Sumenep Faisal Muhlis Daftar Bacawabup ke PDI Perjuangan
Pilkada 2024, Zamrud Khan Sebut Sumenep Butuh Figur Visioner, Bukan Modal Pencitraan
DLH Sumenep Bakal Sediakan Bank Sampah di Setiap Desa
Anggota DPRD Sumenep H Zainal Arifin Angkat Bicara Mengenai Jalan Rusak di Montorna, Pasongsongan
Gelar Halal Bihalal, Pj Bupati Pamekasan Masrukin Ingatkan ASN Tujuan Awal Abdi Negara
Disdukcapil Sumenep Terapkan Program SP4N-LAPOR
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 22:25 WIB

Tim Parikesit Universitas Annuqayah Sabet Juara II Civil Tender Competition 2024

Jumat, 26 April 2024 - 15:22 WIB

DKPP Sumenep Optimalkan Program Pompanisasi untuk Tingkatkan Produktivitas Lahan Sawah Tadah Hujan

Kamis, 25 April 2024 - 13:12 WIB

Ketua DPD PAN Sumenep Faisal Muhlis Daftar Bacawabup ke PDI Perjuangan

Kamis, 25 April 2024 - 11:18 WIB

Pilkada 2024, Zamrud Khan Sebut Sumenep Butuh Figur Visioner, Bukan Modal Pencitraan

Rabu, 24 April 2024 - 21:37 WIB

DLH Sumenep Bakal Sediakan Bank Sampah di Setiap Desa

Rabu, 24 April 2024 - 14:29 WIB

Anggota DPRD Sumenep H Zainal Arifin Angkat Bicara Mengenai Jalan Rusak di Montorna, Pasongsongan

Senin, 22 April 2024 - 21:00 WIB

Gelar Halal Bihalal, Pj Bupati Pamekasan Masrukin Ingatkan ASN Tujuan Awal Abdi Negara

Senin, 22 April 2024 - 07:00 WIB

Disdukcapil Sumenep Terapkan Program SP4N-LAPOR

Berita Terbaru