Berita

PPP Sumenep Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup untuk Pilkada 2024

139
×

PPP Sumenep Buka Pendaftaran Bacabup dan Bacawabup untuk Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini
Foto bersama pengurus DPC PPP Sumenep yang kini sudah dibuka pendaftaran Bacabup dan Bacawabup Pilkada 2024 (lensamadura.com/istimewa)

SUMENEP, lensamadura.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sumenep resmi membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada serentak 2024.

Ketua Desk Pilkada 2024 DPC PPP Sumenep A Fauzan mengatakan, pihaknya membuka pendaftaran bacabup dan bacawabup mulai tanggal 22-31 Mei 2024.

DISPLAY ADVERTISING
Ucapan Ramadan KPU Sumenep

“Hal ini berdasarkan hasil musyawarah pengurus DPC PPP Sumenep,” kata A Fauzan, Rabu, 22 Mei 2024.

Fauzan menjelaskan, selama proses penjaringan calon, pihaknya mencari sosok dari kalangan tokoh muda di Kabupaten Sumenep untuk ikut berpartisipasi membangun demokrasi melalui Pilkada 2024.

Baca Juga :  Presiden Jokowi Kirimkan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Banjir Bandang di Luwu Utara

“PPP ini sisa partai kuno yang merupakan warisan ulama. Kami berharap juga bisa menjaring kaum muda Sumenep yang potensial, untuk ikut berkontestasi sebagai bakal cabup maupun cawabup,” jelasnya melansir beritajatim, Jumat, 24 Mei 2024.

Fauzan mengatakan, PPP belum memutuskan apakah akan mengusung cabup atau cawabup pada pilkada mendatang, karena berdasarkan perolehan kursi, PPP tidak bisa mengusung calon secara sendiri dan harus berkoalisi dengan partai lain.

Baca Juga :  Puting Beliung Robohkan Tiang Listrik di Sumenep

“Dalam pemilu kemarin, PPP mendapatkan 6 kursi di DPRD Sumenep. Itu belum cukup syarat untuk mengusung pasangan calon sendiri. Harus berkoalisi dengan partai lain,” tegasnya.

Ia mengungkapkan, PPP Sumenep menginginkan cabup atau cawabup yang akan maju pada Pilkada Sumenep merupakan tokoh lokal yang memahami kondisi Sumenep, baik dari sisi geografis maupun tipologi masyarakatnya yang religius.

Baca Juga :  Semarak Ramadhan, Buss dan Forsa FHUB Bagi-Bagi Takjil

“Saya kira ini perlu tokoh muda yang memiliki wawasan luas dan memahami karakter masyarakat Sumenep,” ujarnya.

Fauzan melanjutkan, hingga saat ini PPP Sumenep telah membangun komunikasi dengan beberapa partai politik untuk kemungkinan bergandeng tangan dalam Pilkada 2024.

“Belum final kami akan berkoalisi dengan siapa. Yang jelas komunikasi politik dengan parpol lain terus kami bangun,” pungkasnya. (bj/red)