Balqis Al-Banjari Hibur Masyarakat Badur

Rabu, 2 September 2020 - 04:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, LensaMadura.Com – Sejumlah kelompok seni musik terus bermunculan. Salah satu yang paling diminati masyarakat yakni hadrah banjari. Karena memang sesuai dengan kultur masyarakat Madura.

Seperti halnya hadrah Balqis Al-Banjari asal Bataal Barat, Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep yang konsisten menebarkan lagu-lagu islami, selawat nabi lewat senandung lagu yang merdu.

Dalam agendanya, Balqis Al-Banjari ini telah manggung dalam beberapa acara. Baru-baru ini tampil di Desa Badur, Kecamatan Batuputih, Kabupten Sumenep dalam acara Pengajian Umum dan Khotmil Quran, Selasa, (01/09/2020).

Kehadiran Balqis Al-Banjari besutan KH. Muammar ini dalam rangka menghibur para tamu undangan, dan masyarakat setempat yang hadir ke kediaman tuan rumah Hosri dan Sari’ati.

Henny selaku vokalis Balqis Al-Banjari menjelaskan, bahwa kesenian tradisional dengan alat musik rebana tersebut patut untuk terus dijaga dan dikembangkan sebagai misi di bidang dakwah lewat seni musik.

“Selain pementasan ini, Balqis Al-Banjari sudah kedua kalinya tampil di dekat Pantai Badur Batuputih Sumenep ini. Artinya Balqis Al-Banjari diberikan  ruang oleh masyarakat agar lebih dikenal khususnya para penggemar seni musik hadrah maupun tamu undangan yang datang,” katanya.

Baca Juga :  MDT Al-Kholili Batang-Batang Gelar Ziarah Kubur, Ini Tujuannya

Sementara itu, Sayyidi salah satu promotor Balqis Al-Banjari menambahkan, kesenian tersebut cocok dipentaskan di Desa Badur Kecamatan Batuputih, karena selain jiwa penduduknya mayoritas yang beragama islam juga bisa menjadi media syiar melalui syair selawat dan lagu islami yang dibawakan.

“Hadrah biasanya dimainkan saat pengajian, maulid dan perayaan-perayaan hari besar islam. Namun dewasa ini, hadrah telah berkembang pesat di masyarakat Indonesia sebagai musik untuk mengiringi pesta pernikahan, sunatan, kelahiran bayi, acara festival seni musik islami,” jelas Sayyidi salah satu alumni PP. Annuqayah itu.

Baca Juga :  Pantura Darurat Agraria, FPDB Gelar Diskusi Publik

Lebih lanjut, Sayyidi menambahkan, hadrah juga bisa mengiringi kegiatan ekstrakulikuler di sekolahan, pesantren, remaja masjid, majelis taklim serta menyambut tamu kehormatan.

“Seperti halnya Balqis Al-Banjari ini, sering diundang oleh berbagai elemen masyarakat. Karena Balqis Al-Banjari yang serba-bisa dan sudah terkenal kemana-mana,” pungkas Sayyidi alumnus STIT Al-Karimiyyah itu. (rif/syd)

Berita Terkait

IPSI Sumenep Lakukan Sosialisasi Aturan Baru Wasit Juri 2024
Bupati Sumenep Respons Larangan Warung Madura Buka 24 Jam
Tim Parikesit Universitas Annuqayah Sabet Juara II Civil Tender Competition 2024
DKPP Sumenep Optimalkan Program Pompanisasi untuk Tingkatkan Produktivitas Lahan Sawah Tadah Hujan
Ketua DPD PAN Sumenep Faisal Muhlis Daftar Bacawabup ke PDI Perjuangan
Pilkada 2024, Zamrud Khan Sebut Sumenep Butuh Figur Visioner, Bukan Modal Pencitraan
DLH Sumenep Bakal Sediakan Bank Sampah di Setiap Desa
Anggota DPRD Sumenep H Zainal Arifin Angkat Bicara Mengenai Jalan Rusak di Montorna, Pasongsongan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 28 April 2024 - 14:34 WIB

IPSI Sumenep Lakukan Sosialisasi Aturan Baru Wasit Juri 2024

Minggu, 28 April 2024 - 11:48 WIB

Bupati Sumenep Respons Larangan Warung Madura Buka 24 Jam

Sabtu, 27 April 2024 - 22:25 WIB

Tim Parikesit Universitas Annuqayah Sabet Juara II Civil Tender Competition 2024

Jumat, 26 April 2024 - 15:22 WIB

DKPP Sumenep Optimalkan Program Pompanisasi untuk Tingkatkan Produktivitas Lahan Sawah Tadah Hujan

Kamis, 25 April 2024 - 13:12 WIB

Ketua DPD PAN Sumenep Faisal Muhlis Daftar Bacawabup ke PDI Perjuangan

Kamis, 25 April 2024 - 11:18 WIB

Pilkada 2024, Zamrud Khan Sebut Sumenep Butuh Figur Visioner, Bukan Modal Pencitraan

Rabu, 24 April 2024 - 21:37 WIB

DLH Sumenep Bakal Sediakan Bank Sampah di Setiap Desa

Rabu, 24 April 2024 - 14:29 WIB

Anggota DPRD Sumenep H Zainal Arifin Angkat Bicara Mengenai Jalan Rusak di Montorna, Pasongsongan

Berita Terbaru

IPSI Sumenep foto bersama usai melakukan sosialisasi terkait aturan baru wasit juri 2024 (lensamadura.com/istimewa)

Berita

IPSI Sumenep Lakukan Sosialisasi Aturan Baru Wasit Juri 2024

Minggu, 28 Apr 2024 - 14:34 WIB

Bupati Sumenep sekaligis Pembina Perkumpulan Pedagang Kelontong Sumenep Indonesia (PPKSI) Achmad Fauzi Wongsojudo (lensamadura.com/istimewa)

Berita

Bupati Sumenep Respons Larangan Warung Madura Buka 24 Jam

Minggu, 28 Apr 2024 - 11:48 WIB