Pelayanan RSUD dr H Moh Anwar Sumenep Tetap Buka selama Cuti Idul Fitri 2024

Jumat, 5 April 2024 - 21:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Poli Terpadu RSUD dr H Moh Anwar Sumenep (lensamadura.com/istimewa)

Poli Terpadu RSUD dr H Moh Anwar Sumenep (lensamadura.com/istimewa)

SUMENEP, lensamadura.com – Pelayanan RSUD dr H Moh Anwar Sumenep akan tetap buka selama cuti lebaran Idul Fitri 2024.

Selama libur lebaran, rumah sakit plat merah ini akan tetap memberikan pelayanan kepada pasien melalui poli gabung.

“Jadi bagi masyarakat Sumenep dan sekitarnya, tidak usah bingung untuk berobat, maka kapanpun datanglah ke RSUD dr H Moh Anwar,” kata Direktur RSUD dr H Moh Anwar dr Erliyati, Jumat, 5 April 2024.

Ia mengatakan, selama ini banyak masyarakat tidak tahu bahwa RSUD tetap buka melayani pasien yang ingin berobat. Kapanpun dan jam berapapun.

“Kami itu tidak kenal hari libur, termasuk cuti bersama di lebaran idul fitri tahun ini. Sebab kami punya poli gabung yang selalu siap melayani masyarakat atau pasien rawat jalan,” jelasnya.

Baca Juga :  Ikutilah Gebyar Tong-Tong Selawat, Ini Hadiahnya

Tak hanya itu, lanjut dia, untuk layanan rawat inap juga tetap berjalan seperti biasanya. Dalam artian tidak ada perubahan di cuti bersama Idul Fitri tahun ini.

Untuk diketahui, melalui pelayanan poli gabung ini, semua poli di RSUD dr H Moh Anwar bergabung jadi satu di Poli Terpadu.

Baca Juga :  Tentang Provinsi Madura, Akhmad Ma'ruf Maulana: Elite Madura Tak Pernah Kompak

Di sana sudah lengkap dengan dokter dan perawat yang berjaga bergantian sesuai jadwal selama cuti bersama.

“Poli Gabung itu bila ada tanggal hitam cuti bersama ada satu poli kita buka dan semua poli menyatu di ruangan poli itu. Jadi semua pasien yang berkunjung akan dilayani sesuai kebutuhan medisnya,” tandas Erli. (red)

Editor : Rifqi

Berita Terkait

Bismillah, Sumenep Belum Melayani Perbaikan Jalan Kabupaten Rusak Parah di Jalur Ini
Disnaker Sumenep Ajak Masyarakat Manfaatkan BPJS Ketenagakerjaan
Kepala Disdik Sumenep Launching Buku karya Guru SDN Pangarangan 3
Dinas Pendidikan Bangkalan Bakal Gelar Expo Pendidikan
KH Kholilurrahman Resmi Daftar Bacabup melalui Partai Demokrat Pamekasan
Dinkes P2KB Sumenep Dapat Bantuan 29 Unit Mobil Pusling dari Kemenkes RI
Bakesbangpol Sumenep Siap Kirim Perwakilan Paskibraka untuk Jatim
Pilkada Sumenep 2024, Hasil Survei Airlangga Surabaya Surveyor: Achmad Fauzi Wongsojudo Tertinggi

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 09:00 WIB

Bismillah, Sumenep Belum Melayani Perbaikan Jalan Kabupaten Rusak Parah di Jalur Ini

Kamis, 2 Mei 2024 - 20:56 WIB

Disnaker Sumenep Ajak Masyarakat Manfaatkan BPJS Ketenagakerjaan

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:45 WIB

Kepala Disdik Sumenep Launching Buku karya Guru SDN Pangarangan 3

Rabu, 1 Mei 2024 - 08:00 WIB

Dinas Pendidikan Bangkalan Bakal Gelar Expo Pendidikan

Selasa, 30 April 2024 - 22:02 WIB

KH Kholilurrahman Resmi Daftar Bacabup melalui Partai Demokrat Pamekasan

Selasa, 30 April 2024 - 17:48 WIB

Dinkes P2KB Sumenep Dapat Bantuan 29 Unit Mobil Pusling dari Kemenkes RI

Selasa, 30 April 2024 - 14:35 WIB

Bakesbangpol Sumenep Siap Kirim Perwakilan Paskibraka untuk Jatim

Senin, 29 April 2024 - 22:00 WIB

Pilkada Sumenep 2024, Hasil Survei Airlangga Surabaya Surveyor: Achmad Fauzi Wongsojudo Tertinggi

Berita Terbaru

Technical meeting Hardiknas Dinas Pendidikan Bangkalan (lensamadura.com/istimewa)

Berita

Dinas Pendidikan Bangkalan Bakal Gelar Expo Pendidikan

Rabu, 1 Mei 2024 - 08:00 WIB