Panen Raya Tambak Udang, Bupati Bangkalan Dukung Ketahanan Pangan di Masa Pandemi

Jumat, 10 Juli 2020 - 14:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

APRESIATIF: Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron (baju putih) saat menghadiri acara Panen Raya Tambak Udang/Foto dokumen Humas dan Protokol Setkab Bangkalan

Bangkalan, LensaMadura.Com – Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron mendukung sekaligus mendorong masyarakat Bangkalan dapat memenuhi ketahanan pangan secara mandiri.

Hal tersebut diungkapkan Bupati dalam acara panen udang bersama forkopimda Bangkalan di Desa Labuhan, Kecamatan Sepulu, Bangkalan, Kamis 09 Juli 2020.

Menurut Bupati, pemerintah Kabupaten Bangkalan akan terus mendukung berbagai bentuk sektor usaha sebagai upaya memenuhi ketahanan pangan terutama dalam masa pandemi Covid-19.

“Melalui upaya peningkatan ketahanan oangan ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pangan masyarakat, sekaligus dapat menjadi stimulasi dalam pertumbuhan ekonomi kerakyatan. Salah satu contohnya adalah budidaya udang yang dilakukan masyarakat Desa Labuhan, Kecamatan Sepulu ini,” jelasnya dalam rilis yang diposting akun resmi Instagram @humasprotokolbangkalan.

Baca Juga :  HIPMI Sumenep Fasilitasi Rihan dan Riska Dalam Ajang Raka-Riki Jatim 2021

Lebih lanjut lagi Bupati menjelaskan, dalam masa pandemi covid-19 ini banyak cara yang dapat dilakukan masyarakat dalam memenuhi pangan secara mandiri.

“Salah satu contohnya yakni dengan menanam sayuran di halaman rumah atau dengan menggunakan sistem hidroponik. Selain itu masyarakat dapat melakukan budidaya ikan seperti lele atau pun nila, meskipun tidak punya tambak dapat dikakukan menggunakan kolam kecil sederhana ataupun media lainnya seperti ember ataupun sistem terpal,” katanya.

Dirinya juga menambahkan, melalui upaya pangan mandiri ini masyarakat dapat memanen hasilnya untuk dikonsumsi sendiri sekaligus sebagai cadangan pangan skala rumah tangga.

Baca Juga :  Juara Festival Musik Tong-Tong Sumenep 2022

“Jadi tidak harus dalam bentuk pangan berupa beras, sayuran ataupun ikan. Tetapi apa saja yang dapat dikonsumsi dapat dijadikan alternatif ketahanan pangan dalam skala rumah tangga oleh masyarakat,” lanjut Ra Latif.

Pada kesempatan tersebut, Ra Latif bersama Forkopimda juga melihat secara langsung proses pemanenan udang di kolam terpal yang dikembangkan oleh warga. (red)

Berita Terkait

Disnaker Sumenep Ajak Masyarakat Manfaatkan BPJS Ketenagakerjaan
Kepala Disdik Sumenep Launching Buku karya Guru SDN Pangarangan 3
Dinas Pendidikan Bangkalan Bakal Gelar Expo Pendidikan
KH Kholilurrahman Resmi Daftar Bacabup melalui Partai Demokrat Pamekasan
Dinkes P2KB Sumenep Dapat Bantuan 29 Unit Mobil Pusling dari Kemenkes RI
Bakesbangpol Sumenep Siap Kirim Perwakilan Paskibraka untuk Jatim
Pilkada Sumenep 2024, Hasil Survei Airlangga Surabaya Surveyor: Achmad Fauzi Wongsojudo Tertinggi
Abu Hasan Putra Kepulauan Daftar Bacabup ke PKB Sumenep
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 20:56 WIB

Disnaker Sumenep Ajak Masyarakat Manfaatkan BPJS Ketenagakerjaan

Kamis, 2 Mei 2024 - 13:45 WIB

Kepala Disdik Sumenep Launching Buku karya Guru SDN Pangarangan 3

Rabu, 1 Mei 2024 - 08:00 WIB

Dinas Pendidikan Bangkalan Bakal Gelar Expo Pendidikan

Selasa, 30 April 2024 - 17:48 WIB

Dinkes P2KB Sumenep Dapat Bantuan 29 Unit Mobil Pusling dari Kemenkes RI

Selasa, 30 April 2024 - 14:35 WIB

Bakesbangpol Sumenep Siap Kirim Perwakilan Paskibraka untuk Jatim

Senin, 29 April 2024 - 22:00 WIB

Pilkada Sumenep 2024, Hasil Survei Airlangga Surabaya Surveyor: Achmad Fauzi Wongsojudo Tertinggi

Senin, 29 April 2024 - 12:32 WIB

Abu Hasan Putra Kepulauan Daftar Bacabup ke PKB Sumenep

Senin, 29 April 2024 - 09:00 WIB

RSUD Sumenep Miliki Poli Nyeri, dr Erliyati: Pertama dan Satu-satunya di Madura

Berita Terbaru

Technical meeting Hardiknas Dinas Pendidikan Bangkalan (lensamadura.com/istimewa)

Berita

Dinas Pendidikan Bangkalan Bakal Gelar Expo Pendidikan

Rabu, 1 Mei 2024 - 08:00 WIB