Momentum HUT ke-77 RI, Puti Serahkan 17.000 Beasiswa Kepada Siswa

Kamis, 11 Agustus 2022 - 15:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SURABAYA, lensamadura.com – Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia dijadikan Cucu Presiden RI pertama, Puti Guntur Soekarno berbagi beasiswa. Tercatat, beasiswa yang telah dibagikan untuk anak SD, SMP, dan SMA mencapai 17.000.

Jumlah beasiswa tersebut diberikan untuk siswa-siswa yang berada di daerah pemilihan (Dapil) Puti Guntur Soekarno, yakni Surabaya dan Sidoarjo.

Beasiswa ini bakal meringankan siswa dalam menempuh pendidikan. Sebab, mereka akan mendapatkan biaya yang ditransfer langsung ke rekening siswa secara langsung.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Jadi transfernya langsung ke rekening siswa, bukan ke sekolah. Ini dilakukan supaya penerima manfaat merasakan langsung,” kata Puti.

Baca Juga :  Lagi, Desa Gapura Timur Salurkan BLT DD, Berikut Ini Jumlahnya

Puti meminta, beasiswa ini dipergunakan untuk kebutuhan pendidikan, bukan untuk kebutuhan keseharian orang tua, apalagi membeli pulsa maupun belanja.

Menurutnya, beasiswa ini berasal dari keuangan Negara, jadi penggunaan harus bisa dipertanggung jawabkan.

Putri Guruh Soekarno ini menegaskan, program ini akan selalu diperjuangkan, karena ia menginginkan anak-anak Indonesia memiliki pendidikan yang layak.

“Pembangunan SDM (Sumber Daya Manusia) menjadi prioritas yang harus dijalankan,” tutur Puti.

Saat ini, ungkap dia, sudah ada sekitar 17.000 siswa yang menerima beasiswa ini. Jumlah tersebut bakal meningkat, karena pembangunan SDM anak akan terus dilanjutkan.

Baca Juga :  Pemuda Islam Nusantara Tebar Kebaikan Melalui Kegiatan Khitanan Massal

Untuk itu, lanjut Puti, sebagai kader PDI Perjuangan harus mampu menyiapkan segala kebutuhan memanfaatkan kebijakan-kebijakan pemerintah.

“Saya inikan membawa program, melalui jaring aspirasi ada beasiswa yang harus disalurkan ke siswa. Saya punya kuota dan kebijakan itu, saya akan melakukan pendampingan hingga tuntas,” ujarnya.

Untuk merespon kebijakan ini, Anggota Komisi X DPR RI ini meminta kader pendamping program ini mumpuni. Hal ini dilakukan supaya input data yang dibutuhkan kementerian bisa berjalan dengan baik.

“Verifikasi harus benar supaya tidak ditolak,” akunya.

Anggota DPRD Kota Surabaya, Budi Leksono mengatakan, beasiswa yang diberikan kementerian melalui aspirasi Puti Guntur Soekarno memiliki arti mendalam bagi masyarakat. Beasiswa tersebut bisa meringankan beban masyarakat dari sector pendidikan.

Baca Juga :  Bupati : Sumenep Bershalawat, Agenda Sakral Hari Jadi Ke-753

“Saya berterima kasih kepada Mbak Puti. Ini sangat membantu warga dalam membiayai pendidikan,” katanya.

Bulek panggilan akrab Budi Leksono menerangkan, pemberian beasiswa ini sebagai bentuk PDI Perjuangan memperjuangkan hak masyarakat bawah. Dengan kebijakan ini, maka masyarakat benar-benar menerima manfaat beasiswa ini.

“Saya berharap Mbak Puti menambah jumlah kuota beasiswa ini. Banyak masyarakat yang membutuhkan,” papar dia. (red)

Sumber: Rilis berbagai sumber

Berita Terkait

Pembangunan Gedung Baru DPRD Sumenep Capai 50 Persen, Target Rampung September 2024
Menjelang Buka Puasa, SMSI Sumenep Berbagi Takjil
Kemenag Sumenep Gelar Safari Ramadhan Perkuat Spirit dan Solidaritas ASN
Pelayanan RSUD dr H Moh Anwar Sumenep Makin Inovatif, Kini Tambah Ruang Apotek
Mantap! Bupati Sumenep Sediakan Sarana Transportasi Bus DAMRI di Pulau Kangean
Pemkab Sumenep Gelar Festival Hadrah Klasik, Upaya Merawat Kesenian Islam
Bupati Sumenep Resmi Lantik 471 ASN, 7 di Antaranya Kepala OPD
Safari Ramadhan 2024, Pj Bupati Pamekasan Masrukin Santuni Anak Yatim
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:00 WIB

Pembangunan Gedung Baru DPRD Sumenep Capai 50 Persen, Target Rampung September 2024

Rabu, 27 Maret 2024 - 18:43 WIB

Menjelang Buka Puasa, SMSI Sumenep Berbagi Takjil

Selasa, 26 Maret 2024 - 21:54 WIB

Kemenag Sumenep Gelar Safari Ramadhan Perkuat Spirit dan Solidaritas ASN

Selasa, 26 Maret 2024 - 12:00 WIB

Pelayanan RSUD dr H Moh Anwar Sumenep Makin Inovatif, Kini Tambah Ruang Apotek

Minggu, 24 Maret 2024 - 18:24 WIB

Pemkab Sumenep Gelar Festival Hadrah Klasik, Upaya Merawat Kesenian Islam

Jumat, 22 Maret 2024 - 19:17 WIB

Bupati Sumenep Resmi Lantik 471 ASN, 7 di Antaranya Kepala OPD

Kamis, 21 Maret 2024 - 16:55 WIB

Safari Ramadhan 2024, Pj Bupati Pamekasan Masrukin Santuni Anak Yatim

Rabu, 20 Maret 2024 - 19:57 WIB

RSUD dr H Moh Anwar Sumenep Laksanakan Program Berbagi Takjil Gratis selama Ramadhan 2024

Berita Terbaru

Salah satu anggota SMSI Sumenep saat memberikan takjil kepada masyarakat (lensamadura.com/istimewa)

Berita

Menjelang Buka Puasa, SMSI Sumenep Berbagi Takjil

Rabu, 27 Mar 2024 - 18:43 WIB