Berita  

Warga Sampang Temukan Bangkai Sapi di Sungai, Diduga Mati Akibat Wabah PMK

Bangkai-Sapi-Akibat-Wabah-PMK
Bangkai sapi dibuang ke kali oleh Warga Sampang Madura/Foto: suarajatim

SAMPANG, lensamadura.com – Gegara Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), banyak ternak mati di Jawa Timur. Bahkan di Malang puluhan ternak mati, termasuk juga di daerah lain.

Di Sampang Madura pun mengalami hal yang sama. Puluhan ternak dikabarkan terpapar wabah PMK ini. Terbaru dua sapi warga dinyatakan diduga juga gara-gara suspek PMK.

Informasi yang diperoleh lensamadura.com, dua sapi yang tewas ini milik peternak warga Desa Sawah Tengah Kecamatan Robatal. Kemudian, sapi yang mati ini oleh warga dibuang ke Sungai Lodan.

Baca Juga :  Malam Puncak Pisah Kenang SDN Pancor II Gayam, Lepas 17 Siswa yang Lulus

Dugaan kuat, sapi tersebut mati lantaran terserang Penyakit Mulut dan Kaki (PMK).  Tak tanggung, ada dua bangkai sapi yang ditemukan di aliran sungai tersebut.

Rizal Fahmi salah satu warga setempat menuturkan, warga menemukan bangkai sapi tersebut sekitar pukul 16.00 WIB, Minggu, 12 Juni 2022 kemarin.

Baca Juga :  Bamsoet Ingatkan OJK dan Dorong NU serta Muhammadiyah Ambil Saham Bank Muamalat

“Bangkai sapi itu ditemukan oleh warga sekitar habis salat Asar kemarin,” katanya, dikutip suarajatim, Senin, 13 Juni 2022.

Rizal menambahkan, kedua bangkai sapi itu ditemukan oleh warga di dua lokasi yang berbeda tapi jaraknya tidak begitu jauh.

“Yang satu ditemukan di bawah jembatan dan yang satunya nyangkut di tumpukan sampah bambu,” ujarnya.

Baca Juga :  Kalebun Jangkong Apresiasi Dinas PU Bina Marga dan Tata Ruang Sumenep Segera Perbaiki Jalan Rusak

Hal senada juga disampaikan oleh Adi warga setempat. Ia merasa khawatir kondisi penyebaran PMK semakin membahayakan pemilik sapi. Apalagi, lanjut Adi, bangkai yang dibuang ke sungai tersebut bisa menimbulkan bau tak sedap serta menambah mewabahnya PMK.

“Bangkai sapi yang dibuang itu membikin warga resah karena bau dan bisa menimbulkan penyakit,” katanya menambahkan dikutip suarajatim. (*/Rif)

x